Talent Perwakilan Desa Kandangan Kembali Berpartisipasi Dalam BEC Tahun 2025

Kandangan, Banyuwangi (JMDN) - Talent Perwakilan Desa Kandangan kembali berpartisipasi dalam ajang Banyuwangi Etno Carnival (BEC) Tahun 2025 yang berlangsung pada hari Sabtu sore, 12 Juli 2025. Kali ini, talent yang menjadi perwakilan Desa Kandangan dalam BEC Tahun 2025 atas nama Farit Isma Wahyuni.
Membawakan konsep "Selapan", Farit Isma Wahyuni, tampil dengan penuhsemangat dan antusias, serta mendapatkan respon yang positif dari para penonton. Perlu diketahui bahwa pada BEC Tahun 2025 ini, Tema yang diusung adalah "Ngelukat: Usingnese Traditional Ritual”.
Tema "Ngelukat: Usingnese Traditional Ritual” dalam BEC Tahun 2025, secara umum menceritakan tentang fase-fase kehidupan yang dijalani oleh masyarakat Osing selaku suku asli Banyuwangi.
Diharapkan dengan persiapan matang yang dilakukan sebelumnya, talent perwakilan Desa Kandangan dapat memberikan penampilan yang terbaikndan meraih prestasi yang membanggakan dalam ajang BEC Tahun 2025.
Candra - Jurnalis Desa
📬 Berlangganan Newsletter
Dapatkan berita terbaru seputar desa langsung ke email Anda.